DESAIN
Smartphone terbaru HTC yang mengusung Dual SIM ini memiliki bentuk yang tipis dan full bar yaitu berdimensi 119.5 x 62.3 x 9.5 mm dengan berat 119 gram. Walaupun ringan smartphone ini tetap menggunakan bahan material yang bagus dan berkualitas untuk bahannya. Pada bagian depan didominasi dengan layar sentuh selebar 4.0 inci yang dikelilingi plastik glossy yang kuat sedangkan pada bagian belakang dibalut dengan plastik doff yang membuat smartphone ini mantap saat digenggam.
HTC Desire VC |
Pada bagian sisi kiri anda akan menemukan sebuah port microUSB dan pada sisi sebaliknya terdapat tombol pengatur volume sedangkan port audio terletak pada bagian atas yang bersebelahan dengan tombol on/off yang juga bisa digunakan sebagai pengunci layar. Untuk bagian belakang bagian atas anda akan melihat sebuah lensa kamera yang dibalut warna merah sebesar 5MP serta logo HTC di bagian tengah, sedangkan pada bagian bawah terdapat tulisan beat audio berwarna merah dan silver.
LAYAR dan ANTARMUKA
HTC Desire VC mengusung layar capacitive touchscreen sebesar 4.0 inci dengan resolusi 480x800 piksel. Tampilan layar pada smartphone ini terlihat jernih dan tajam apalagi ditambah tampilan antarmuka terbaru dari HTC sense UI 4.0 menambah keindahan yang terpancar. HTC Desire VC memiliki 5 buah homescreen yang dapat dikostumisasi menggunakan sekitar 40 widget yang ada. Selain itu juga terdapat 3 buah skin bawaan dan 23 wallpaper. Dengan menggunakan antarmuka HTC Sense UI 4.0 proses mengganti wallpaper dan nada dering akan lebih cepat dan mudah
KONEKTIVITAS
Fitur dual SIM pada HTC Desire VC menggunakan jaringan CDMA pada slot pertama dan yang menarik slot SIM CDMA menggunakan RUIM yang tidak dilock oleh operator sehingga anda dapat mengganti dengan SIM lain. Sedangkan slot kedua menggunakan jaringan GSM Triband tanpa 3G.
Untuk kecepatan maksimal pada HTC Desire VC lebih dominan menggunakan CDMA sebagai jalur koneksi data karena sudah menggunakan EVDO rev. A (3.1Mbps) daripada pada jaringan 2G pada kartu GSM yang menggunakan GPRS. Selain itu smartphone ini juga dilengkapi dengan Wi-Fi b/g/n yang mendukung teknology DLNA dan Wi-Fi Hotspot.
MULTIMEDIA
Pada fitur kamera, HTC menanamkan sebuah kamera dengan kekuatan 5MPx (2595x1552 piksel) yang dilengkapi lampu flash. Sedangkan untuk merekam video mampu menghasilkan kualitas hingga 720p dengan kecepatan @30fps. Fitur pada kamera juga sudah lumayan lengkap diantaranya autofocus, face detection, multishot, digital zoom, macro mode, efek, white balancing, ISO dan foto editor.
Ini dia fitur yang menarik menurut saya, HTC Desire VC dilengkapi dengan teknologi Beat Audio yang mampu menghasilkan kualitas suara yang jernih dan bagus. Pemutar musik tersebut juga dilengkapi equalizer, shuffle dan playlist serta beberapa aplikasi seperti 7 digital dan tune-in radio. Tak hanya itu untuk hiburan lain juga sudah dilengkapi fitur Radio FM dengan kemampuan menyimpan channel siaran secara dinamis.
Untuk melengkapi aktifitas anda yang lebih, HTC Desire VC juga dilengkapi aplikasi Polaris office secara full versi sehingga anda dapat mengedit, membuat dan membuka documen office pada smartphone ini. Selain itu juga terdapat Dropbox dan Skydrive untuk menyimpan data anda secara gratis yang sudah disediakan oleh HTC.
KINERJA
Tidak lengkap jika sebuah smartphone bersistem Android Ice Cream Sandwich tanpa kemampuan yang cepat dan ringan dalam menjalankan segala kinerjanya. Untungnya untuk menjalankan beragam aplikasi pada smartphone ini sudah cukup bagus dan cepat. Prosesor yang dibekalkan pada HTC Desire VC berkekuatan 1GHz serta menggunakan GPU Adreno 200. Untuk urusan menyimpan file anda sudah disiapkan ruang sebesar 4GB dan sebuah slot microSD yang mampu menampung hingga 32GB yang juga mengusung kemampuan Hot swap.
SPESIFIKASI HTC DESIRE VC
Fitur | Keterangan |
---|---|
Jaringan | DUAL SIM GSM 900/1800/1900 CDMA 800/1900 |
CPU | Prossesor Qualcomm MSM7227A Snapdragon 1GHz Cortex-A5, GPU Adreno 200 |
Memori | Internal: Storage 4Gb, RAM 512Mb Eksternal: microSD hingga 32Gb |
Layar | Capacitive touchscreen 16M warna, 4.0 inci (480x800 piksel), multitouch, HTC Sense UI 4.0 |
Sistem Operasi | Android OS 4.0.3 Ice Cream Sandwich |
Kamera | 5MPx (2592x1944 piksel), LED flash, autofocus, geo-tagging, face detection, Video: 720p@30fps |
Koneksi | EVDO Rev.A, Wi-Fi 802.11 b/g/n;DLNA;Wi-Fi Hotspot, Bluetooth v3.0 with A2DP, microUSB 2.0 |
Fitur Lainnya | Beat audio, A-GPS, Email, SNS Integration, FM Radio, Java, HTML, Adobe Flash, MP3/eAAC+/WMA/WAV/MP4/H.263/H.264/WMV, Organizer, Document viewer, Voice memo/dial, predictive text input, Polaris aplication, Dropbox, Skydrive, Sensor: Accelerometer, Proximity |
Baterai | Li-Ion 1650mAh |
Harga | Rp. 2.999.000 (paket bundling operator) Harga HTC lainnya disini |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar